RESEP SOTO BETAWI YANG MEREM MELEK




Resep soto betawi telah banyak ditampilkan dan disajikan. Tapi tahukah anda bagaimana cara
mengolah dan menyajikan soto betawi yang membuat lidah terkesan akan kelezatannya. Resep
ini di persembahkan dari tangan pertama dan original betawi. Suwer, coba deh. Dijamin ini soto lezat banget.

Bahan-bahan :

2 ons babat, direbus 
1 ons paru, direbus
1/4 kg daging sandung lamur dipotong sebesar dadu
1.5 liter air perebus daging
4 gelas santan dari 1 1/2 butir kelapa
13 buah bawang merah
4 siung bawang putih
1 cm jahe
2 lembar daun salam
3 cm kulit kayumanis
1 sendok teh bubuk pala
1 cm lengkuas
2 sendok makan minyak goreng
1 sendok teh ketumbar disangrai
3/4 sendok teh merica
3/4 sendok teh jinten
3 biji buah kemiri untuk disangrai
gula pasir satu sendok makan
garam secukupnya

Bahan pelengkap :
18 biji cabe rawit merah untuk direbus
2 buah tomat untuk dipotong-potong
1 batang daun seledri untuk diiris
2 batang daun bawang untuk diiris 
kecap manis secukupnya
bawang goreng
emping melinjo goreng


Cara membuat soto betawi :


1. Terlebih dulu daging direbus dengan air sampai daging empuk. lalu ambil kaldu

    dari rebusan daging sebanyak 1.5 liter.

2. Dengan minyak goreng dipanaskan tumis bawang merah, bawang putih, jahe,
    lengkuas, ketumbar, merica, jinten, kemiri sampai harum.

3. Masukkan dan aduk rata daging, babat dan paru, lalu masukkan kaldu dari rebusan
    daging dimasak sampai mendidih.

4. Kemudian santan ditambahkan

5. Buat sambal dari cabe rawit dan garam secukupnya.

6. Hidangkan soto betawi dengan tomat, daun bawang, seledri serta ditaburi emping dan

bawang goreng.




Mudah bukan, membuat resep soto betawi yang membuat mata merem melek alias resep soto

betawi ini top banget rasanya.













tag resep soto betawi